Mr. RyOuSt's Fan Box...

GOOGLING..

MARI #NANGKRING SAMA KITA .. EMEMBEAN .. :)

Rabu, 17 November 2010

Pesta Kostum Kodrat


Cerita-cerita tentang komunitas Koprol tampaknya akan semakin panjang ke depan. Kreativitas untuk merealisasikan gagasan di benak pun akan semakin memanjang, melebar dan mendalam. Salah satunya Pesta Kostum Kodrat, yakni agenda kopi darat --pertemuan secara fisik, tatap muka dan interaksi langsung antar pemilik/pengelola akun-akun situs pertemanan Koprol-- yang akan segera tergelar 5 Desember mendatang di kawasan Kebon Jeruk. Dari desain poster tersebut, publikasi cepat tersebar secara virtual ke akun-akun yang dikenal teman-teman Kodrat tersebut, khususnya yang telah terkoneksi sebagai 'teman' yang 'check in' di Jakarta Barat dan sekitarnya. Tidak saja melalui situs Koprol, tapi juga Twitter dan Facebook.

Chairunisa Eka, salah satu pegiat Kodrat awal bulan ini sempat berbincang ringan tentang rencana itu. Yang pernah berlangsung, agenda semacam itu diselenggarakan secara bersama-sama, jadi tidak untuk membebani pihak tertentu. Persiapan juga melalui proses negosiasi waktu antar sesama 'anggota', karena berasal dari kesibukan yang berbeda-beda. "Seru, pokoknya! Ada banyak game-nya!" semangat Nisa, panggilan akrabnya, berpromosi.

Kalau Anda sering berkoprol ria, tentu tak asing lagi dengan agenda semacam itu. Lantas, apa beda dengan yang sudah-sudah? Kita tunggu saja cerita berikutnya.